Dana Bidik Misi IKIP Gunungsitoli Terindikasi Dikorupsi - Corong Nias

Berita Terbaru

Jumat, 09 April 2021

Dana Bidik Misi IKIP Gunungsitoli Terindikasi Dikorupsi

Foto Ilustrasi 

Gunungsitoli, Dana yang diperuntukkan untuk uang kuliah mahasiswa penerima beasiswa bidik misi di IKIP Gunungsitoli terindikasi dikorupsikan oleh pihak Rektorat IKIP Gunungsitoli.


Hal ini diungkapkan oleh salah seorang alumni IKIP Gunungsitoli yang baru wisuda beberapa hari lalu kepada corongnias.com, Kamis (8/4/2021).


Alumni yang tidak ingin disebutkan namanya tersebut mengatakan bahwa seharusnya uang kuliah yang ditanggung oleh dana bidik misi sebesar Rp. 2.400.000 / semester sedangkan uang kuliah yang dibayarkan ke Yayasan Perti Nias hanya Rp. 2.000.000.


Dia menjelaskan bahwa ada selisih Rp. 400.000/mahasiswa penerima beasiswa yang hingga mereka menamatkan tidak jelas keberadaannya.


"Masalahnya sekarang sisa Rp. 400.000/mahasiswa itu dikemanakan padahal itu jelas harusnya menjadi hak kami, selain uang kuliah kan harusnya bisa kami gunakan untuk kegiatan lain, coba hitung aja bang jika ada puluhan mahasiswa sudah berapa dana tersebut tidak jelas arahnya," ucapnya dengan nada kecewa.


Pihaknya berharap ini tidak terjadi kepada mahasiswa lain yang sedang menerima beasiswa dari bidik misi apalagi IKIP Gunungsitoli merupakan kampus menciptakan tenaga-tenaga pendidik yang mencerdaskan kehidupan bangsa.


Penelusuran corongnias.com melalui website BidikMisi Ristekdikti yang diterbitkan pada 5 Februari 2019 menjelaskan bahwa besaran Biaya Bidikmisi adalah sebesar 6.6 Juta Rupiah/Mhs/Semester yang terdiri atas 2 komponen yakni bantuan biaya penyelenggaraan pendidikan sebesar Rp2.400.000,00 (dua juta empat ratus ribu rupiah) per-semester per-mahasiswa serta bantuan biaya hidup yang dibayarkan ke rekening mahasiswa sebesar Rp 4.200.000,00 (empat juta dua ratus ribu rupiah) per-semester per mahasiswa yang ditetapkan dengan SK Rektor/Direktur/Ketua.


Hingga berita ini dinaikkan, corongnias.com masih terus mencoba melakukan konfirmasi ke pihak rektorat IKIP Gunungsitoli. (C-002)

Komentar

Tidak ada komentar:



Klik Disini