Lotu, – Pemerintah Kabupaten Nias Utara resmi menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan Universitas Terbuka (UT) Medan. Penandatanganan berlangsung bersamaan dengan kegiatan Orientasi Studi Mahasiswa Baru (OSMB) dan Pelatihan Keterampilan Belajar Jarak Jauh (PKBJJ) di Aula Pendopo Bupati Nias Utara, Sabtu (27/9/2025).
Direktur UT Medan, Yasir Riady, S.S., M.Hum, menegaskan bahwa kehadiran UT di Nias Utara bertujuan memperluas akses pendidikan tinggi dan meningkatkan kualitas sumber daya manusia. Menurutnya, berbagai program studi terbuka bagi masyarakat, mulai dari guru PAUD/TK, PGSD, perangkat desa, hingga masyarakat umum yang ingin melanjutkan kuliah.
UT Medan, lanjut Yasir, menawarkan fleksibilitas belajar yang memungkinkan mahasiswa tetap bekerja atau mengurus keluarga sambil kuliah. Dengan status sebagai perguruan tinggi negeri (PTN) terakreditasi A, UT juga menghadirkan sistem pembelajaran jarak jauh berbasis teknologi, tanpa syarat ketat seperti ujian masuk, uang gedung, atau uang pangkal.
Ketua DPRD Nias Utara, Yaman Telaumbanua, menyampaikan apresiasi kepada UT yang mampu menghadirkan keterampilan belajar jarak jauh bagi mahasiswa. Ia berharap UT tidak hanya mencetak lulusan, tetapi juga membangun jiwa wirausaha sehingga kehadiran mereka bisa memberi dampak nyata bagi masyarakat.
Sementara itu, Wakil Bupati Nias Utara, Yusman Zega mengajak mahasiswa untuk beradaptasi dengan dunia kampus sekaligus melahirkan inovasi berkarakter. Ia menekankan bahwa rendahnya angka lulusan sarjana di Indonesia menjadi tantangan besar. Karena itu, generasi muda Nias Utara didorong untuk melanjutkan pendidikan tinggi agar mampu bersaing dan berkontribusi dalam pembangunan.
Dalam kesempatan itu, Wakil Bupati juga menyampaikan kuliah umum bertema “Tantangan dan Peluang Pendidikan Tinggi dalam Mendorong Pembangunan Berkelanjutan di Kabupaten Nias Utara.”
Acara turut dihadiri Kadis Pendidikan, pejabat terkait, pimpinan SALUT Nias, kepala sekolah, dan mahasiswa UT yang mengikuti OSMB. (C-002)